JAKARTA – Marc Marquez memperkirakan adiknya Alex Marquez akan menjadi musuh dalam selimut untuk perebutan gelar juara dunia MotoGP 2025.
Kedua nama itu sejauh ini bersaing ketat di atas lintasan dan menguasai dua tempat teratas di klasemen pebalap. Marquez duduk di posisi wahid dengan 123 poin, diikuti adiknya dengan selisih 17 poin di tempat kedua.
Persaingan kakak-beradik tersebut berlangsung di tengah meredupnya Francesco Bagnaia dan Jorge Martin yang masih tertimpa cedera sehingga kehilangan kans mempertahankan gelar.
"Saya sangat sadar bahwa pada akhir musim saya mungkin akan bersaing memperebutkan gelar melawannya," ujar Marc Marquez seperti dilansir dari Crash.
BACA JUGA:
Marc dan Alex pada 2024 sama-sama membela Gresini Racing. Marc Marquez kemudian hijrah ke Ducati Lenovo Team dan penampilan awal musim yang mengesankan membuatnya menjadi favorit meraih gelar juara dunia tahun ini.
Walaupun sekarang mereka berbeda tim, keduanya sama-sama memakai motor Ducati. Hanya saja, Alex menggunakan Desmosedici GP24 yang berusia satu tahun lebih tua.
Marc Marquez mengatakan bahwa menghabiskan waktu setahun di Gresini ikut membantunya mengembalikan kepercayaan diri dan menjadi dasar lonjakan performa Alex.
"Saya rasa tahun lalu dia benar-benar terbantu karena kami berbagi tim, karena kami saling mendukung di garasi yang sama, bekerja dengan cara yang sama," ujar juara dunia MotoGP enam kali itu.
Balapan musim ini selanjutnya akan berlangsung pada 25-27 April 2025 di Sirkuit Jerez, Spanyol. Ini merupakan seri kelima dalam kalender balapan musim 2025.
Marc Marquez tercatat memenangi balapan utama sebanyak tiga kali dari empat seri sebelumnya. Sementara itu, Alex naik podium kedua sebanyak tiga kali beruntun sejak seri pertama di Thailand.